Tips Memperbaiki Ranking halaman Blog di hasil pencarian google Untuk meningkatkan Trafik - Salah satu yang berperan dalam meningkatkan ranking halaman situs di SERP adalah SEO, atau search enggine optimization, banyak teknik seo yang bisa kita gunakan, semuanya bertumpu pada optimasi seo onpage dan optimasi seo offpage, optimasi seo onpage berfokus pada pengelolaan dari aspek struktur kode halaman blog itu sendiri, sedangkan seo offpage berfokus pada aspek lingkungan eksternal blog itu sendiri tetapi masih terintegrasi dengan situs atau blog tersebut. kedua-duanya punya peranan yang sangat penting, terutama untuk meningkatkan ranking halaman situs atau blog dimata mesin pencari.

Dalam upaya meningkatkan popularitas situs dimata mesin pencari, kita akan fokus ke salah satu mesin pencari terkenal didunia yaitu Google search enggine. Google saat ini merupakan situs yang paling populer di Internet, oleh sebab itu kita sebagai pemilik blog atau situs baik itu situs perorangan atau situs yang mewakili sebuah perusahaan, harus bisa memanfaatkan kesempatan yang satu ini, kita harus mengupayakan bagaimana caranya agar blog atau situs yang kita miliki bisa tampil di rangking 1 google atau paling tidak di posisi 10 besar hasil pencarian google.


Pada artikel kali ini saya akan coba berbagi tips mengenai cara agar artikel blog atau situs yang kita miliki bisa tampil lebih baik di mata mesin pencari:

1. Submit Artikel ke Bing dan Google

Sebagai titik awal setelah kita membuat artikel sebelum artikel tersebut kita optimasi secara offline, alangkah baiknya artikel tersebut kita submit ke mesin pencari google dan bing, google dan bing saat ini adalah dua raksasa mesin pencari didunia yang cukup populer, sehingga jika kita pandai memanfaatkan kedua mesin pencari tersebut bisa jadi situs atau blog kita menjadi salah satu blog atau situs populer.

Submit artikel ke mesin pencari bing dan google tujuannya adalah agar mesin pencari tersebut sesegera mungkin mengenali dan mengindex artikel tersebut shingga akan mudah ditemukan oleh mesin pencari, namun kita harus paham, bahwa meskipun artikel blog kita mudah ditemukan itu belum tentu artikel tersebut berada pada hasil pencarian yang baik, oleh karena itu kita harus mengupayakan bagaimana caranya agar ranking halaman dimata mesin pencari lebih baik.

2. Jangan tergesa-gesa dalam membangun backlink

Backlink sampai saat ini adalah salah satu yang sangat berpengaruh dalam menentukan posisi sebuah halaman situs di hasil pencarian mesin pencari, namun kita harus tau bagai mana teknik dalam membangun backlink sehingga pengaruhnya bisa lebih baik untuk halaman yang di usungnya, saya pernah membaca sebuah kutipan dari salah seorang pakar seo luar negeri, sebagai berikut:
"Ketika kita membangun backlink ke sebuah halaman situs secara terburu-buru maka berpengaruhnya tidak terlalu baik dalam menentukan ranking halaman situs tersebut, namun ketika kita membangun backlink dengan menggunakan anchor text yang beragam dalam jangka waktu yang tidak terlalu cepat paling tidak satu bulan sekali, ternyata itu sangat berpengaruh dalam meningkatkan ranking halaman situs tersebut".
Backlink yang dibangun dalam waktu yang tidak terburu-buru mengindikasikan bahwa backlink tersebut kelihatan lebih natural daripada backlink yang dibangun sangat dekat sekali waktunya dengan waktu penerbitan artikel. jika backlink kelihatan natural terutama dimata search enggine, tentu saja backlink tersebut sangat disukai mesin pencari.


3. Gunakan Text Jangkar yang baik

Strategi membangun backlink yang disarankan dari beberapa ahli seo, bahkan untuk kata kunci yang memiliki nilai kompetitor yang tinggi adalah dengan membangun backlink minimal 5 sampai 10 backlink dengan anchor text berkualitas atau text jangkar yang beragam, sebagian backlink harus menggunakan text jangkar dengan kata kunci yang kita bidik, sedangkan sebagian lagi bisa menggunakan text jangkar yang mengunakan istilah-istilah yang masih memiliki relevansi dengan kata kunci yang kita bidik.

4. Gunakan Peletakan Backlink yang bervariasi

Banyak cara yang bisa kita gunakan ketika membangun backling terutama untuk penempatan dan sumber backlink, mengenai tempat, ada beberapa lokasi yang bisa kita gunakan untuk meletakan backlink, ada backlink yang diletakan didalam artikel, di sidebar, di footer, dan lain sebagainya, sedangkan sumber backlink bisa bermacan-macan ada dari situs biasa sampai situs GOV atau EDU, sebaiknya dalam membangun backlink disarankan jangan hanya terfokus di satu jenis peletakan link saja, cobalah untuk meletakan link dengan berbagai variasi, dan cobalah kita variasikan juga sumber backlink, terutama sumber backlink yang berasal dari situs GOV dan EDU, juga perbanyaklah link yang diletakan didalam halaman postingan yang relevan, karena yang paling berpengaruh besar adalah backlink yang diletakan didalam artikel postingan yang relevan. dan backlink yang bersumber dari situs-situs GOV dan EDU.

5. Sajikan Artikel yang berkualitas

Salah satu yang punya peranan dalam meningkatkan rangking hasil pencarian adalah isi artikel atau konten halaman, dalam membuat postingan artikel, kita sebaiknya mengupayakan setiap artikel yang kita buat adalah artikel yang memang benar-benar berkualitas, original, minin kesalahan dan teroptimasi dengan baik, dengan demikian artikel tersebut akan menjadi salah satu artikel berkualitas yang benar-benar disukai  mesin pencari.

Selain itu yang tidak kalah berpengaruh juga adalah jumlah konten dalam situs atau blog yang kita miliki, jika blog yang kita miliki ingin lebih disukai robot mesin pencari, kita harus senantasa menambakan konten baru pada blog kita tercinta, caranya adalah selalu update artikel secara konsisten, sehingga seiring waktu koleksi artikel yang akan kita miliki akan semakin banyak, dan itu akan meningkatkan index google terhadap blog kita, jika google banyak mengindex blog kita otomatis artikel-artikel yang terdapat didalam blog kita akan lebih mudah ditemukan mesin pencari.


Tips:
Untuk mendapatkan posisi terbaik pada hasil pencarian sebenarnya tidak bisa kita peroleh dengan instan, semuanya perlu proses dan memakan waktu yang cukup lama, bisa berbulan-bulan bahkan kadang bisa sampai ber tahun-tahun, intinya kita harus tekun, bersabar dan terus belajar, karena seo bukan ilmu pasti dan terus akan berubah seiring dengan perkembangan jaman.

Demikian apa yang bisa saya share untuk anda tentang Tips Memperbaiki Ranking halaman Blog di hasil pencarian google semoga bermanfaat, Jika Anda memiliki strategi SEO lainnya, jangan ragu untuk berbagi dengan meninggalkan komentar. Atau jika Anda memiliki pertanyaan, memberikan komentar, saya akan memberikan solusi yang terbaik untuk menjawabnya.



13 komentar:

  1. This comment has been removed by a blog administrator.

    ReplyDelete
  2. menarik pak artikelnya. akan langsung dicoba nih buat blog saya http://www.dimas.my.id

    ReplyDelete
  3. Artikel yang menarik, menambah wawasan dan pengetahuan, semoga artikelnya tetap berjaya dan salalu update terus.

    ReplyDelete
  4. mantap banget tutorialnya .. ya sih intinya bikin artikel yang menarik , wah saya belum bisa tuh membuat artikel yang menarik itu bagai mana hehehe


    bantu kunjungi ya : http://www.herigrosir.com

    ReplyDelete
  5. web saya kehilangan banyak index dan backlink..bagamana mengatasinya ya?
    www.uniquecardwedding.co.id

    ReplyDelete
  6. terima kasih atas informasi yang sudah di berikan

    ReplyDelete
  7. artikel yang bermanfaat gan
    terima kasih gan

    ReplyDelete
  8. Gan kalo situs yang tiba2 hilang dari googlw itu gmana
    Situs ku http://onphpid.com hilang dari google yang muncul malah sitemaps nya :'(

    ReplyDelete
    Replies
    1. banyak faktor mas, semoga saja bukan karena dapat penalty google, untuk memperbaikinya tinggal tingkatkan optimasinya mas, offpage terutama

      Delete
  9. maaf mas didin saya mau bertanya sedikit :) maaf jika menggangu waktunya ... gini mas dari dulu itu yang selalu menjadi kendala uat saya adalah mencari backlink untuk artikel blog,,, nah saya mau tanya apa backlink untuk artikel blog itu diperlukan sekali?? bagaimana jika saya hanya mencari backlink untuk blog saya saja??

    ReplyDelete
    Replies
    1. dua-duanya mas, sampai saat ini sangat diperlukan sekali, jika backlik menuju artikel maka artikel akan lebih teroptimasi, jika menuju homepage maka homepage akan teroptimasi, dua-duanya akan lebih baik, saya lebih sering backlink menuju artikel daripada homepage..

      Delete
    2. ohh jadi gitu ya mas.. satu pertanyaan lagi mas hehehe lupa kemaren nanyain ... dalam di artikel mas didin kan di dijelaskan mencari backlink untuk artikel setidaknya 1 bulan setelah penerbitan.... mencari backlink di situs-situs yang relevan kan sedikit susah tuh mas... apa mas didin juga melakukan pencarian backlink sebanyak 5-10 dalam sebulan?? untuk setiap artikel yang mas didin terbitkan?? apa ngk capek tuh mas?? apalagi kalau postingan blog sudah ribuan :o

      Delete
    3. kebetulan untuk saat ini saya sudah sangat jarang sekali memburu backlink mas, 1 bulan sekalipun kadang-kadang,
      dulu kebanyakan dengan teknik nyepam, maklum lagi banyak coba-coba, sekarang lebih menyukai blogwalking yang baik dan pos di forum-forum

      biasanya saya koleksi dulu tempat nanam backlink, kalo udah punya daftar ratusan lokasi baru tinggal pake

      Delete

Silahkan berkomentar yang sesuai dengan topik, Mohon Maaf komentar dengan nama komentator dan isi komentar yang berbau P*RN*GRAFI, OB*T, H*CK, J*DI dan komentar yang mengandung link aktif, Tidak akan ditampilkan!